Nia Dinata hingga Richard Oh Jadi Juri Balinale International Film Festival 2021

posted in: News

JAKARTA, KOMPAS.com — Balinale International Film Festival akan kembali digelar tahun ini. Nia Dinata, Richard Oh, Benny Kadarharianto, dan Anggi Frisca ditunjuk untuk menjadi anggota juri pada pagelaran tahun ini. Baca juga: Para Pakar Industri Film Dunia Bakal Kumpul di Balinale 2017 Balinale International Film Festival tahun ini akan kembali dibuka untuk umum agar penonton bisa menikmati suguhan film-film hebat secara tatap muka. Meski demikian, panitia juga tetap menyediakan opsi pemutaran film untuk penonton yang ingin menyaksikan secara virtual.

“Festival tahun ini sesuai dengan etos kami bahwa film, lebih dari media lainnya, menjangkau banyak penonton lokal dan internasional, imajinasi yang menarik, dan minat publik untuk menjelajahi suatu destinasi, budayanya, dan orang-orangnya,” kata Pendiri dan Presiden Balinale, Deborah Gabinetti, di Plaza Indonesia, Jumat (5/11/2021).

“Dengan menawarkan program tatap muka secara gratis, kami memposisikan festival untuk membantu menyambut orang-orang kembali ke Bali dan ke bioskop,” sambungnya.

Balinale percaya bahwa tidak ada yang bisa menandingi pengalaman teater bersama untuk memberikan apresiasi kepada ribuan jam pengerjaan dalam pembuatan film. Pemutaran film gratis terbatas akan ditayangkan di Park 23 Cinema XXI Kuta Selatan, Badung, Bali.

Click here to access the full article.